Sabtu, 14 April 2012

FUJIWARA-FADLI HARUMKAN INDONESIA

Seri 2 ARRC 2011, Sirkuit Sentul, Indonesia 9-12 Juni
FUJIWARA-FADLI HARUMKAN INDONESIA


Pasangan pembalap Katsuaki Fujiwara #37 dan Mohamad Fadli Imannudin #162 memang luar biasa. Mereka tampil habis-habisan bertarung memperebutkan podium terhormat pada Seri 2 ARRC di sikruit internasional Sentul - Bogor, Indonesia, Minggu (12/6). Balapan yang mengasyikkan itu pun berakhir dengan kemenangan fantastis yang membawa nama harum Indonesia. Fujiwara meraih podium utama sementara Fadli ketiga.

Balapan yang menjadi salah satu tontonan seru sejak ARRC dibuka, sebenarnya sudah terasa menegangkan sejak awal lomba. Utamanya setelah Fadli memastikan dirinya start terdepan. Catatan waktunya juga tidak main-main. Dari dua sesi kualifikasi, Fadli membukukan waktu terbaiknya 1:31,644 detik.

Boleh jadi, untuk pertama kalinya Fadli memimpin di barisan terdepan sejak tiga musim Supersport 600cc ARRC digelar. Pembalap dari tim Manual-Tech BEET Kawasaki itu begitu yakin bakal meraih podium satu atas keberhasilannya menjadi yang tercepat di Sentul. Sekadar flashback pada ARRC 2010 Decha Kraisart sanggup membukukan waktu 1:32,781 detik.

Sementara rekan setimnya Fujiwara di babak kualifikasi berada di posisi kelima 1:32,370 detik. Meskipun begitu, ia sempat melakukan putaran tercepat saat free practice kedua dengan catatan waktu 1:31,503. Dimana perolehan waktu itu diraih setelah 3 lap usai penyetingan mesin dan suspensi.

Meski keduanya memiliki catatan waktu tercepat, perjuangan Fujiwara dan Fadli tidaklah mudah meraih tangga podium. Di Race 1, Fujiwara harus menaklukan Azlan Shah Kamaruzaman (Boon Siew Honda Racing Malaysia) dan Toshiyuki Hamaguchi (Moto Rev India). Dia juga harus bertarung dengan rekan setimnya Fadli dan Azlan di Race 2. Ditambah beban lain, Fujiwara harus beradaptasi dengan cuaca panas dan kondisi permukaan aspal sirkuit yang buruk berlapis semen.

Sampai pertengahan lomba dari 16 lap yang harus diselesaikan, Fujiwara masih disibukkan Azlan yang menempel ketat di belakang. Bahkan pembalap sesama Jepang dan juara enam kali SuperSport 600cc Championship, Hamaguchi siap merebut posisi Fujiwara setelah beberapa kali mencoba melewati Azlan. Hingga finish balapan, harus diakui Fujiwara masih yang terkuat dengan total time 24:39,410; diikuti Azlan kedua 24:39,742 dan Hamaguchi ketiga 24:40,161 detik

Sementara itu, Fadli juga punya harapan tinggi merebut podium satu atas keyakinan Ninja ZX-6R miliknya paling cepat di antara motor lainnya. Namun kenyataannya, Azlan tetap saja menempel ketat di belakang dan tak bisa menjauh darinya. Hal sama juga dialami Fujiwara. Keduanya sama-sama punya tekanan yang kuat. Peristiwa ini terjadi saat Race 2 berlangsung lebih seru dan menegangkan.

Kalau dilihat hasil setiap lap-nya, perbedaan waktu ketiga pembalap ini sangat ketat sekali. Mereka saling bergantian mengambil posisi terdepan. Di lap-lap pertama Fadli masih memimpin di depan, diikuti Azlan yang dibayangi Fujiwara di belakangnya. Namun di pertengahan lomba, Fujiwara merebut posisi Fadli. Giliran Fadli disibukkan Azlan yang selalu ingin menyodok ke depan. Hingga menjelang lap terakhir, Fadli harus puas di posisi ketiga.

Hasil catatan waktu Fadli posisi ketiga 24:40,161; Azlan kedua 24:39,742 dan posisi terdepan Fujiwara 24:39,410 detik. Nilai akumulasi total point sementara yang diperoleh Fujiwara atas kemenangan ganda di Seri 2 ini bertambah menjadi 100 poin.

Pembalap berusia 36 tahun ini merasa senang atas kemenangannya. “Race 2 lebih sulit dibanding Race 1 karena lebih kompetitif. Jarak waktu antar pembalap sangat ketat dan semua pembalap melakukannya dengan sangat cepat,” ujar Fujiwara.

Sementara itu, Fadli juga berkomentar, “kemenangan saya bukan hasil tim order bersama Fujiwara. Tapi murni atas perjuangan saya, meski harus puas di finish ketiga. Kemenangan ini akan menjadi pemicu saya menjadi yang lebih baik lagi di seri mendatang,” katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kawasaki EDGE

Kawasaki EDGE
  • Terinspirasi dari Kawasaki Ninja 250R dengan semangat muda saat ini, desain sporty pada setiap detailnya, power besar, akselerasi cepat serta irit, mesin ramah lingkungan diadaptasi dengan teknologi Kawasaki ( KSAI-Teknologi ) plus desain sporty futuristik. Untuk spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki Athlete 125

    Kawasaki Athlete 125
  • Kawasaki Athlete, motor bebek sport yang stylish dengan body aerodinamis dan futuristik ( Full Sporty Body ), dilengkapi twin fork sehingga nyaman pada saat bermanuver. Untuk spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki ZX130

    Kawasaki ZX130
  • Dengan paduan mesin yang tangguh dan body yang kokoh, menjadikan kawasaki ZX130 lebih bertenaga, stabil di kendarai dan lebih ramah lingkungan. Dan dengan segala kesempurnaan yang ada, menjadikan kawasaki ZX130 sebagai motor bebek yang terbaik di kelasnya. Untuk spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki KLX150S

    Kawasaki KLX150S
  • Inovasi terbaru dari Kawasaki, KLX150S motor trail 4tak 150cc yang pertama di Indonesia. Performa mesin yang handal dan desain body yang aerodinamis dengan konsep Aggressive Styling membuat KLX150S tapil beda. Tidak berlebihan jika KLX150S menjadi trend baru sepeda motor saat ini. Untuk melihat spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki KLX250S

    Kawasaki KLX250S
  • Dari off the road to on the road, menjadikan kawasaki klx250 sebagai satu-satunya jenis motor trail di Indonesia yang bisa dikendarai disegala medan. Untuk melihat spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawaski D-Tracker 150

    Kawaski D-Tracker 150
  • Inovasi terbaru dari Kawasaki, D-Tracker150D motor trail 4tak 150cc yang pertama di Indonesia. Performa mesin yang handal dan desain body yang aerodinamis dengan konsep Aggressive Styling membuat D-Tracker150D tapil beda. Tidak berlebihan jika D-Tracker150D menjadi trend baru sepeda motor saat ini. Untuk melihat spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki D-Trackerx 250

    Kawasaki D-Trackerx 250
  • Dari off the road to on the road, menjadikan kawasaki D-Tracker 250 sebagai satu-satunya jenis trail supermoto di Indonesia yang bisa dikendarai dengan bebas di jalan raya. Untuk melihat spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki Ninja Series

    Kawasaki Ninja Series
  • Kawasaki Ninja Series kini hadir dengan stripping minimalis dan sporty. Tarikan garis - garis yang ekstrem dan sporty menjadikan tampilan motor yang tangguh dan menyandang "The Real Motor Sport". Diciptakan untuk "Bikers" yang tangguh dan jantan. Untuk melihat spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki Ninja RR

    Kawasaki Ninja RR
  • Kawasaki Ninja RR kini hadir dengan Stripping baru yang lebih sporty. "Emission Reduction Technology" Euro 2 Passed, menjadikan Kawsaki Ninja RR sebagai satu-satunya motor 2 tak yang mempunyai akselerasi tinggi dan ramah lingkungan. Untuk melihat spesifikasi, silahkan klik pada gambar.
  • Kawasaki Ninja 250

    Kawasaki Ninja 250
  • Tampilan sebuah motor besar sangat terasa pada desain dan bentuk dari Kawasaki Ninja 250 ini. Di padu dengan mesin berkapasitas 250cc, dengan 2 silinder, dan Sport Fairing yang Full Body, menjadikan Kawasaki Ninja 250 lebih bertenaga, agresif dan lebih Sporty. Untuk melihat spesifikasi, silahkan klik pada gambar.